
264 Raja dan Lembaga Adat Ikuti Festival Adat Budaya Nusantara ke II di Jateng
MetroTV, Sebanyak 264 raja, lembaga adat dan suku seluruh nusantara yang tergabung dalam Masyarakat Adat Nusantara (Matra) menghadiri acara Festival Adat Budaya Nusantara ke-II di kawasan Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Jumat (9/12/2022). Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo membuka acara tersebut. Ia mengatakan acara ini digelar sebagai upaya memperkuat silaturahmi kerajaan dan lembaga adat sekaligus menunjukkan kepedulian pada ketahanan adat dan budaya nusantara. Dalam acara itu, Ganjar menyaksikan Matra yang mendeklarasikan komitmen untuk melestarikan dan menjaga ketahanan adat serta budaya nasional. Sebelumnya, Festival Adat Budaya Nusantara pertama kali diadakan di Bali dan nantinya Festival Adat Budaya Nusantara ke-III akan dilaksanakan di Sumatera Barat. (Telah di muat di Metro TV)